Live Streaming di IDN Live, Kini Makin Seru!

Live Streaming Dengan IDN Live Di IDN App

Jika dulu sempat booming di dunia internet yaitu konten vlog atau video vlog. Namun, kini ada perekembangan lagi khususnya di dunia sosial media. Apakah itu? Ya benar, kini era nya live streaming.

Tidak hanya kalangan dari selebritis, selebgram, atau publik figur lainnya yang bisa melakukan live streaming.

Tapi kini semua orang bisa melakukan live streaming. Terlebih lagi jika melakukan live streaming di IDN Live, bakalan lebih seru. Soalnya sudah didukung dengan fitur-fitur yang menarik.

Karena adanya perkembangan dan potensi konten live streaming maka IDN Media yang merupakan sebagai perusahaan platform millennial dan gen Z di Indonesia, ikut serta untuk mendukung dan menghadirkan fitur tersebut.

Kamu bisa mengakses fitur IDN Live melalui IDN App yang juga memuat bernagai konten lain dari media-media dibawah naungan IDN Media.

Kira-kira apa saja ya fitur-fitur menarik yang bisa digunakan di IDN Live? Dari pada semakin penasaran, yuk kita simak ulasannya dibawah ini.

  1. Download IDN App untuk gunakan fitur IDN Live

Sebelum kamu bisa menggunakan fitur-fitur yang ada di IDN live, langkah yang pertama adalah harus download IDN App terlebih dahulu.

Download IDN App dengan mudah di Google Play Store (untuk pengguna android) dan Play Store (untuk pengguna iPhone).

Selain bisa digunakan untuk live streaming, ternyata ada kelebihan lain dari IDN Live. Jadi, semua tayangan yang ada di IDN Live gratis untuk kamu tonton.

Tapi, pastikan terlebih dahulu untuk sign in dulu, supaya kamu bisa meyaksikan live streaming yang tengah berlangsung.

  1. IDN Live hadirkan konten live streaming yang beragam

Konten live streaming yang ada di IDN Live sangat beragam. tidak hanya menampilkan konten yang serius, ada juga konten yang menghibur. Sehingga kamu serasa ditemani jika menonton live streaming di IDN live.

Setiap harinya, streamer dari berbagai macam konten, melakukan live streaming berdasarkan dengan konten dan kreatifitas yang mereka miliki.

Mulai dari konten seperti cerita kegiatan bareng artis, tutorial make up, nyanyi bareng, komedi, uji nyali horror, baca kartu tarot, tutorial masak-masak, dan sharing seputar parenting.

Tak hanya itu, terdapat juga sharing seputar kesehatan bersama dokter atau bidan, tanya jawab dengan psikolog, lelang barang, dan masih banyak lagi.

Apapun yang kamu mau, IDN Live punya konten live streaming yang sesuai dengan keinginan kamu. Bahkan, ternyata IDN Live suka membagikan hadiah untuk para penontonnya di salah satu program live streaming-nya loh! Kapan lagi bisa begini?

  1. Bisa berinteraksi dengan para streamer IDN Live lewat Virtual Gift Khas Nusantara

Apakah kamu sudah tahu, kalau yang menjadi menarik di situs live streaming IDN Live itu sebenarnya apa sih? Nah, karena adanya kesempatan bagi penonton untuk bisa berinteraksi dengan streamer favprtinya secara real dan langsung.

Apalagi dengana danya fitur live chat, yang minim akan proses editing. Sehingga streamer dan audiens bisa saling berinterkasi secara langsung.

Ada yang menarik lagi, audiens selama menonton live streaming, bisa juga untuk memberikan Virtual Gift buat streamer favorit. Virtual Gift ini diberikan sebagai bentuk apresiasi audiens untuk streamer.

Selama pemberian Virtual Gift, Streamer bisa langsung berintarksi dengan audiens, misalnya dengan memberikan ucapan terimakasih kepada audiens, karena telah memberikan Virtual Gift untuknya.